Tampil Elegan Dan Memukau Dengan Gamis Shimmer
Pada saat Lebaran kemarin, trend gamis berbahan shimmer menjadi sangat popular dikalangan wanita muslim di […]
Friday 7th July, 2023
Dengan hadirnya banyak pilihan hijab diluar sana, wajar kalau kamu mulai bingung memilih model yang akan kamu padukan dengan outfit kamu. Salah satu dilema yang umum adalah pilihan antara hijab polos dan hijab bergambar. Yuk kita bahas dua jenis hijab ini!
Cenderung netral, hijab polos memang paling mudah dipadukan dengan baju kamu sehari hari. Apalagi untuk kamu yang suka pakai baju bermotif, hijab polos tentunya akan lebih cocok digunakan agar terhindar dari benturan motif yang terlalu ramai. Digunakan dengan baju polos pun hijab jenis ini juga aman dipadukan, apa lagi kalau kamu memilih hijab polos dengan tekstur yang berbeda. Selain itu, paduan warna antara baju dan hijab yang cantik juga dapat membantu keunikan penampilanmu tanpa terlalu banyak resiko. Walaupun memang lebih “aman”, hijab polos akan selalu berperan sebagai pelengkap outfit kamu, bukan menjadi bagian estetika yang vital.
Untuk kamu yang tidak suka bermain aman saat memilih busana, hijab bergambar mungkin akan menjadi pilihan yang lebih menarik untukmu. Dengan style yang berbeda – beda, hijab bergambar dapat memberikan visual outfit yang unik. Walaupun umumnya dipadukan dengan baju yang cenderung polos, hijab bergambar bisa juga dipadukan dengan baju bermotif jika kamu bisa memadukannya dengan baik. Untuk hijab bermotif yang memiliki warna lebih dari satu pun akan memberikan hijab itu sendiri flexibilitas lebih untuk dipadukan dengan warna baju yang beragam. Karena hijab bergambar dapat menambah nilai estetika dari outfit yang dipakai. hijab bergambar bisa menjadi aksen, centerpiece, ataupun pelengkap outfit kamu sehari – hari.
Namun memang pada akhirnya, memakai hijab polos ataupun hijab bergambar adalah pilihan dari selera masing – masing perempuan. Keduanya pun cantik dipakai sebagai mahkota kaum muslimah. Yuk, cek etalase Shopee dan Tokopedia Alka untuk melihat pilihan hijab polos dan hijab bergambarmu !
Pada saat Lebaran kemarin, trend gamis berbahan shimmer menjadi sangat popular dikalangan wanita muslim di […]
Hijab bukan sekedar aksesoris, tapi sudah menjadi bagian dari identitas dan gaya bagi perempuan. Warna […]
Bukan hanya sekadar koleksi busana, Sanctuary Series adalah sebuah karya seni yang mengisahkan tentang perempuan […]